Al-A'raf 170

💬 : 0 comment

Tafsir Indonesia Depag Surah Al-A'raf Ayat 170


وَالَّذِينَ يُمَسَّكُونَ بِالْكِتَابِ وَأَقَامُواْ الصَّلاَةَ إِنَّا لاَ نُضِيعُ أَجْرَ الْمُصْلِحِينَ

Dan orang-orang yang berpegang teguh dengan Al Kitab (Taurat) serta mendirikan shalat, (akan diberi pahala) karena sesungguhnya Kami tidak menyia-nyiakan pahala orang-orang yang mengadakan perbaikan.

Dalam ayat ini Allah swt. menyebutkan lagi sebagian orang Yahudi yang patut mendapat anugerah penghargaan karena sikap mereka yang teguh berpegang kepada isi Taurat. Mereka menaati segala perintah-Nya dan menjauhi segala larangan-Nya. Orang Yahudi tersebut sewaktu mendengar seruan Nabi Muhammad saw. segera beriman kepadanya sesuai dengan petunjuk Taurat, seperti Abdullah bin Salam dan kawan-kawannya. Mereka mendirikan salat yang menjadi tiang agama dan pembeda antara orang yang mukmin dengan orang yang kafir. Allah swt. tidak akan menyia-nyiakan segala amal kebaikan dan perbuatan yang telah mereka lakukan. Tentulah Dia akan memberikan ganjaran kepada mereka karena mereka telah mengadakan perbaikan atas perbuatan mereka.

Allah swt. berfirman:

إِنَّ الَّذِينَ ءَامَنُوا وَعَمِلُوا الصَّالِحَاتِ إِنَّا لَا نُضِيعُ أَجْرَ مَنْ أَحْسَنَ عَمَلًا

Artinya:
Sesungguhnya mereka yang beriman dan berbuat amal saleh, benar-benar Kami tidak akan menyia-nyiakan pahala orang-orang yang mengerjakan amalan(nya) dengan baik.
(Q.S Al Kahfi: 30)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan berkomentar!
Apabila ada penulisan yang salah atau kurang tepat.