Al-A'raf 81

💬 : 0 comment

Tafsir Indonesia Depag Surah Al-A'raf Ayat 81


إِنَّكُمْ لَتَأْتُونَ الرِّجَالَ شَهْوَةً مِّن دُونِ النِّسَاء بَلْ أَنتُمْ قَوْمٌ مُّسْرِفُونَ

Sesungguhnya kamu mendatangi lelaki untuk melepaskan nafsumu (kepada mereka), bukan kepada wanita, malah kamu ini adalah kaum yang melampaui batas.

Ayat ini kelanjutan dari ayat 80 menerangkan bahwa Nabi Lut menegaskan kepada kaumnya bahwa sesungguhnya mereka melakukan homoseksual, perbuatan bukan saja bertentangan dengan fitrah manusia malahan ia adalah pemutusan pembiakan manusia. Perbuatan homosexuil hanya bertujuan pelepasan nafsu birahi semata karena pelakunya lebih rendah dari tingkatan hewan. Hewan masih memerlukan jenis kelamin lain untuk memuaskan nafsu birahinya dan keinginan mempunyai keturunan. Misalnya binatang yang merayap dan yang terbang memulai kehidupannya dengan suami istri untuk bersama-sama membuat sarang di atas pohon dan yang merayap mencari tempat di lubang-lubang. Sedangkan kelakuan homosex tidak mempunyai maksud demikian itu selain melampiaskan nafsu birahi semata.

Dengan bersemangat Nabi Lut mengutuk dan mencemoohkan tingkah laku mereka. Pada akhir ayat ini diutarakan bahwa Nabi Lut selalu mengakhiri ucapannya dengan kata-kata: "Tetapi wahai kaumku, kamu adalah benar-benar golongan orang-orang yang melampaui batas." Disebabkan kamu meninggalkan fitrah manusia dan akal yang sehat, sehingga kamu tidak memikirkan akibat buruk yang memutuskan keturunan dan merusak kesehatan serta melanggar peradaban. Kaum Lut ini jika mereka masih berada di atas fitrah dan pikiran yang sehat serta mempunyai akhlak yang tinggi tentulah mereka menjauhi pekerjaan yang buruk dan terkutuk itu berulang-ulang kali dikemukakan meskipun dengan tutur kata yang berlainan sebagaimana diketahui dari firman Allah yaitu:

أَئِنَّكُمْ لَتَأْتُونَ الرِّجَالَ شَهْوَةً مِنْ دُونِ النِّسَاءِ بَلْ أَنْتُمْ قَوْمٌ تَجْهَلُونَ

Artinya:
Mengapa kamu mendatangi laki-laki untuk (memenuhi) nafsu(mu), bukan (mendatangi) wanita? Sebenarnya kamu adalah kaum yang tidak mengetahui (akibat perbuatanmu).
(Q.S An Naml: 55)

Dan juga firman Allah pada ayat-ayat yang lain yaitu:

أَئِنَّكُمْ لَتَأْتُونَ الرِّجَالَ وَتَقْطَعُونَ السَّبِيلَ وَتَأْتُونَ فِي نَادِيكُمُ الْمُنْكَرَ فَمَا كَانَ جَوَابَ قَوْمِهِ إِلَّا أَنْ قَالُوا ائْتِنَا بِعَذَابِ اللَّهِ إِنْ كُنْتَ

Artinya:
Apakah sesungguhnya kamu patut mendatangi laki-laki, menyamun dan mengerjakan kemungkaran di tempat-tempat pertemuanmu?
(Q.S Al Ankabut: 29)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan berkomentar!
Apabila ada penulisan yang salah atau kurang tepat.